LOVEPURWOKERTO – Akses ke Kota Purwokerto Kabupaten Banyumas makin mudah. Terbaru, PT KAI segera meluncurkan Kereta Api Cakrabuana dengan rute Purwokerto – Cirebon – Gambir (pulang pergi/pp) pada 1 Februari mendatang.

Informasi peluncuran kereta baru Cakrabuana juga dibarengi dengan kereta baru KA Gunungjati yang memiliki rute Gambir-Cirebon-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

Dalam rilis yang dilakukan PT KAI melalui akun media sosial @kai121_ dijelaskan empat kereta api baru ini akan menjadi pengubung empat wilayah.

“Dengan adanya kereta api Cakrabuana dan Kereta Api Gunungjati maka akan menjadi kereta api rute baru penghubung 4 wilayah,” tulis akun resmi PT KAI.

Dalam rilisnya, KAI mengumumkan adanya kereta api Cakrabuana dengan tulisan berlatar belakang gambar Menara Pandang Teratai Purwokerto. Sementara rilis KA GunungJati menggunakan latar belakang Lawang Sewu Semarang.

Dengan demikian, bagi pengguna kereta api,
Mulai 1 Februari 2025, bepergian dari Jakarta menuju Cirebon, Semarang, dan Purwokerto akan lebih mudah.

“dengan kehadiran dua KA baru yang mulai beroperasi pada Gapeka 2025,”

Dari penjelasan yang diterima Love Purwokerto, kemudahan pengguna yang pertama adalah dengan Kereta Api Cakrabuana, rute Gambir-Cirebon-Purwokerto (pp).

Kereta Api Cakrabuana ini memiliki kelas layanan eksekutif dan ekonomi new image.

“Cocok buat kalian yang pengen kulineran nasi jamblang atau mendoan anget,” katanya.

Lalu, ada Kereta Api Gunung Jati. Kereta ibi beroperasi di kelas kayanan eksekutif dan ekonomi new image, dengan rute Gambir-Cirebon-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

“Pas banget buat yang ngidam lumpia atau kangen suasana Kota Tua di Semarang,”

Kedua KA ini sudah bisa kalian pesan tiketnya di aplikasi Access by KAI, atau website resminya. (ttg)
Akses Transportasi ke Purwokerto Makin Mudah, KAI Luncurkan KA Cakrabuana Rute Ke Gambir

LOVEPURWOKERTO – Akses ke Kota Purwokerto Kabupaten Banyumas makin mudah. Terbaru, PT KAI segera meluncurkan Kereta Api Cakrabuana dengan rute Purwokerto – Cirebon – Gambir (pulang pergi/pp) pada 1 Februari mendatang.

Informasi peluncuran kereta baru Cakrabuana juga dibarengi dengan kereta baru KA Gunungjati yang memiliki rute Gambir-Cirebon-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

Dalam rilis yang dilakukan PT KAI melalui akun media sosial @kai121_ dijelaskan empat kereta api baru ini akan menjadi pengubung empat wilayah.

“Dengan adanya kereta api Cakrabuana dan Kereta Api Gunungjati maka akan menjadi kereta api rute baru penghubung 4 wilayah,” tulis akun resmi PT KAI.

Dalam rilisnya, KAI mengumumkan adanya kereta api Cakrabuana dengan tulisan berlatar belakang gambar Menara Pandang Teratai Purwokerto. Sementara rilis KA GunungJati menggunakan latar belakang Lawang Sewu Semarang.

Dengan demikian, bagi pengguna kereta api,
Mulai 1 Februari 2025, bepergian dari Jakarta menuju Cirebon, Semarang, dan Purwokerto akan lebih mudah.

“dengan kehadiran dua KA baru yang mulai beroperasi pada Gapeka 2025,”

Dari penjelasan yang diterima Love Purwokerto, kemudahan pengguna yang pertama adalah dengan Kereta Api Cakrabuana, rute Gambir-Cirebon-Purwokerto (pp).

Kereta Api Cakrabuana ini memiliki kelas layanan eksekutif dan ekonomi new image.

“Cocok buat kalian yang pengen kulineran nasi jamblang atau mendoan anget,” katanya.

Lalu, ada Kereta Api Gunung Jati. Kereta ibi beroperasi di kelas kayanan eksekutif dan ekonomi new image, dengan rute Gambir-Cirebon-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

“Pas banget buat yang ngidam lumpia atau kangen suasana Kota Tua di Semarang,”

Kedua KA ini sudah bisa kalian pesan tiketnya di aplikasi Access by KAI, atau website resminya. (ttg)


Tangkas Pamuji

Menjadi blogger dan copy writting kembali setelah beberapa tahun menjeda dari kehidupan tulis menulis.

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *